Hello, Wishful Wednesday Year-End is coming out! Duuh, nggak
kerasa waktu cepat berlalu, dan sampai saat ini aku masih bolong-bolong ikut
meme harapan ini. Semoga Rabu-Rabu selanjutnya di 2015 aku bisa lebih rajin ya.
Ah ya, sekadar mengingatkan! Mulai 1 Januari, jangan lupa banyak-banyak
berkomentar di blogku ini ya, karena setiap komentar kalian akan aku donasikan
sebesar Rp200 untuk nantinya disumbangkan. Cek Personal Project: Donate for Comments.
Untuk akhir tahun ini, sebenarnya aku nggak akan berharap banyak,
mengingat harus mulai menghemat pengeluaran demi projek mendatang di 2015.
Tapi, semoga makin banyak peri baik hati yang mau memberikan abu emas berupa
buku-buku harapanku, hehe :D
Judul: Travel Young
Penulis: Alanda Kariza
Penerbit: GagasMedia
Tebal: 190 halaman
Harga: Rp. 50.000,-
Dapat dibeli di BukuBukuLaris
“Aku takut ketinggian”, tandas saya singkat. Mendengar hal itu, teman yang duduk di sebelah saya menawarkan untuk bertukar tempat, tapi saya menolak.Bagaimana saya bisa pergi keliling dunia kalau berpergian dengan pesawat saja, membuat saya ketakutan setengah mati?Segera, pesawat pun perlahan-lahan melewati landas pace, sedikit menukik ke atas, dan...
I swear, it was one of the scariest moments in my life!Menjejaki kedewasaan ibarat melakukan sebuah perjalanan. Semakin jauh melangkah, akan sering kita temukan tantangan baru. Dan melakukan perjalanan sejak dini berarti menemukan banyak pelajaran yang akan menempa diri kita menjadi sosok yang lebih dewasa.Alanda Kariza berbagi kisah perjalanan yang mendewasakan dirinya saat ke New York, Vatikan, London, Doha, Pittsburgh, dan tempat menarik lainnya. Banyak hal yang bisa jadi pelajaran menarik, seperti keluar dari zona nyaman, berani mengambil keputusan, percaya diri, dan bisa menyikapi suatu masalah tanpa keluhan.Baginya, traveling is about discovering yourself and also your flaws. Jadi, siapkan destinasi impianmu, tangkap setiap momen yang ada... dan bertualanglah! Temukan jawaban tentang kedewasaanmu.
Alanda Kariza
termasuk penulis favoritku karena ceritanya dalam buku Dream Catcher. Di luar dunia kepenulisannya, aku tertarik dengan
berbagai kegiatan positifnya dalam mendirikan Sinergi Muda, sebuah komunitas/organisasi/atau apalah itu yang
mengumpulkan berbagai anak muda Indonesia untuk terus mengembangkan bakat dan
kreativitasnya.
Walaupun IYC 2014 beberapa waktu lalu, aku dinyatakan nggak
lolos, bukan jadi halangan untukku untuk tetap melanjutkan kegiatan lainnya.
Salah satunya, motivasi travelling ke
berbagai sudut di dunia ini, yang paling dekat dulu deh... menjelajahi
Indonesia dengan berbagai keragamannya, baru setelah itu mulai berpetualang ke
banyak negara-negara dunia. Dalam Travel
Young, aku belajar bahwa selagi muda banyak yang bisa kita lakukan, nggak
terbatas dengan umur yang kadang dianggap masih “terlalu kecil” untuk tahu
indahnya dunia. Semoga nggak hanya buku ini yang terkabul, tapi juga mimpiku
pergi ke Korea, Thailand, Australia, dan negara-negara di dunia ini bisa ikut
terkabul juga. Amin...
Judul: Single Ville
Penulis: Choi Yun Kyo
Penerbit: Penerbit Haru
Tebal: 308 halaman
Harga: Rp. 65.000,-
Dapat dibeli di BukuBukuLaris
Di Tempat Ini Apa pun Mungkin Terjadi!Kecuali PercintaanApakah Anda sudah lelah akan cinta?Apakah Anda sudah bosan hidup Anda diganggu orang lain?Inilah Single Ville, sebuah cottage yang modern.Syaratnya hanya satu: single!Mulailah sekarang juga, kehidupan yang menyenangkan tanpa cinta.Enam orang, yang terdiri atas laki-laki dan perempuan, akan menjadi penghuni Single Ville.Mereka adalah orang-orang yang terpilih melalui persaingan ketat dengan tingkat persaingan 1:1000.Akan tetapi, yang menanti mereka di tempat itu bukanlah kehidupan yang tenang.Setiap hari berbagai peristiwa aneh dan misterius menimpa orang-orang yang memimpikan kehidupan lajang yang indah. Mulai dari jendela yang pecah, seorang penguntit meninggalkan tulisan aneh di kamar mandi, tersangka pembunuhan yang berkeliaran, dan… pelanggar peraturan utama Single Ville.Akankah mereka menikmati ketenangan yang mereka dambakan?Lalu, siapakah yang nantinya akan menerima hukuman karena jatuh cinta?
Ini adalah buku terbarunya Penerbit Haru. Selain penampilan
cover Haru yang memang selalu mengesankan, sepertinya Single Ville cocok dibaca para jomblo di Indonesia, haha. Apalagi
Single Ville ini sudah dibuat dalam bentuk drama Tiongkok. Aaa... selain baca
bukunya, nggak ada salahnya kan mengunduhnya dramanya. Akhir-akhir ini, aku
kehabisan stok drama saking udah khatam semua :D
1. Silahkan follow blog Books To Share –atau tambahkan di blogroll/link blogmu.
2. Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi
inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai
yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan
kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
3. Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
4. Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlist-nya di hari Rabu =)
by.asysyifaahs(◕‿◕✿)