Selamat siang pembaca yang berdedikasi, KABAR GEMBIRA UNTUK
KITA SEMUA. Kini, GAGASMEDIA udah berulangtahun yang ke-11, lho. Pada tahu
nggak? Yuk, ucapkan Selamat Ulang Tahun yang ke-11, Selamat #11TanpaBatas untuk
Gagas Media. Semoga menjadi penerbit yang memunculkan buku-buku yang keren dan
berkualitas lagi.
Ngomongin tentang buku Gagas Media, kamu udah punya koleksi
berapa? Ayo, koleksinya ditambah lagi, biar bisa dicap jadi Gagas Addict garis
keras, mwiwhihihi. Aku mau pamer buku-buku Gagas punyaku aaah, sekaligus
rekomendasi buat kamu juga ya, check this out!
#11 Jika Aku Mereka oleh 12 Pemenang Sayembara Menulis Kisah
Disabilitas
Kalau kamu cari buku nonfiksi yang inspiratif, Gagas Media
juga punya lho. Salah satunya adalah buku dengan judul Jika Aku Mereka yang
menceritakan tentang kisah-kisah para difabel yang punya perjuangan hebat untuk
berkarya dan berinovasi. Hayu, sebagai manusia dengan kesempurnaan fisik,
harusnya kita juga ikut bangga sama para difabel itu :D
#10 Creative Writing oleh A. S. Laksana
Buku ini berisi tentang tip dan strategi menulis cerpen dan
novel. Nah, buat kamu-kamu (termasuk aku) sebagai penulis pemula yang mau
menerbitkan bukunya di Gagas Media, boleh banget baca buku ber-cover hitam
putih ini. Anyway, buku ini jadi clue di #11TanpaBatas Ronde 4 di twitter
@GagasMedia, lho. Selain itu, rekomendasi lainnya juga ada Draf 1: Taktik
Menulis Fiksi dari Winna Efendi. Penulis-penulis Gagas nggak serakah ilmu menulis
kan?
#9 Everlasting Love oleh Alit Tisna Palupi, dkk
Cerita tentang perjuangan ibu dan kasih sayangnya pada anak
memang nggak akan pernah basi, Everlasting Love yang ditulis 11 penulis mamah
muda ini mengajak kita untuk mengenal secara langsung perjuangan ibu dalam
merawat dan mengasihi kita sebagai anak. Apalagi, bukunya ditulis dari segi
seorang ibu yang tentunya nggak bisa diremehkan begitu saja. Ingatlah anak
muda, surga ada di telapak kaki ibu :)
#8 Dream Catcher oleh Alanda Kariza
Penulisnya adalah kakak aku, eh, canda kok. Mengenai mimpi
dan impian, sebenarnya ada banyak banget buku yang membahas tentang tema yang
satu ini. Tapi, jangan salah, Kak Alanda nggak hanya bercerita tentang
bagaimana meraih impian tersebut, tapi juga menuliskan apa saja mimpi-mimpinya
yang sudah tercapai yang membuat kita ikut termotivasi. Because, dreams are
invented.
#7 Little Bee oleh Chris Cleave
Walaupun banyak buku terbitan Gagas Media yang berasal dari
penulis lokal, ternyata Gagas Media juga pernah beberapa kali menerbitkan buku
terjemahan, lho, seperti White Fang dan Little Bee ini. Little Bee sendiri
sebenarnya nama dari tokoh di dalamnya, menceritakan tentang perbudakan warga
Nigeria. Buku yang anti-mainstream dan terjemahannya juga enak dibaca dan
dipahami.
#6 Kastil Es & Air Mancur yang Berdansa oleh Prisca
Primasari
Kak Prisca adalah salah satu penulis kebanggaan GagasMedia
yang juga jadi favorit aku. Selain Éclair,
Paris: Aline, dan Beautiful Mistake, buku yang bercerita tentang indahnya musim
dingin di salah satu kota di Eropa ini juga menawarkan kisah yang menarik.
Bagaimana kisah tentang perjuangan tokoh-tokohnya dalam mengenang masa lalu
yang penuh luka, sangat wajib baca buat kamu yang masih susah move on, hehe.
#5 Beautiful Mistake oleh Sefryana Khairil & Prisca
Primasari
Pertama kalinya baca buku ini tertarik karena cover-nya yang
benar-benar beda dari yang lain, udah tau karakter GagasMedia dong yang pasti
buku-buku terbitannya nggak akan mengecewakan. Nah, Beautiful Mistake juga
salah satunya, salah satu dari projek GagasDuet yang kerennya.
#4 S.C.H.O.O.L: Chemistry oleh aL Dhimas
Siapa yang nggak tau pelajaran Kimia? Pasti, kamu-kamu juga
pernah merasakan ya jadi anak yang ‘pusing’ belajar pelajaran yang satu ini!
Tapi, kabar gembira untuk kita semua, karena beberapa bulan yang lalu, Gagas
punya seri baru, yaitu S.C.H.O.O.L alias Seven Complicated Hours of Our Life.
Chemistry mengajak kita untuk mengenal Icha dengan segala aktivitasnya di dunia
sekolah yang berkaitan sama pelajaran Kimia. Eh, baru-baru ini Gagas juga menelurkan
buku baru dari seri ini, yaitu Tomodachi dari Winna Efendi. Nah, kamu udah
punya belum?
#3 Tears in Heaven oleh Angelia Caroline
Aku merekomendasikan buku ini buatmu karena penulisnya masih
muda, anak SMA lho. Tapi, percaya nggak sih kalau Kak Angelia ini udah keren
nulis buku berjudul Tears in Heaven ini? Selain ceritanya yang dekat dengan
kehidupan anak sekolah, ternyata ending-nya nggak tertebak. Waah, penasaran
nggak tuh?
#2 Ai oleh Winna Efendi
Ada yang suka dengan kekentalan budaya dan nuansa Jepang?
Pas banget! Buku yang ditulis Kak Winna Efendi ini bisa jadi pilihan santai
kamu selagi menunggu buka puasa. Ai bercerita tentang kisah friendzone dan
cinta segitiga, eh, spoiler deh tuh. Nggak hanya cerita yang manis, Ai juga
menampilkan unsur-unsur Jepang yang membuat kita seolah-olah benar-benar di
Jepang. Ini berlaku juga dengan seri STPC yang diterbitkan Gagas Media.
#1 Refrain oleh Winna Efendi
Lagi, bukunya Winna
Efendi yang juga dijadikan film. Pasti tau dong pemerannya siapa? Itu lho, kakak
aku—Maudy Ayunda sama Afgan. Nah, selain bukunya sudah berkali-kali terbit
ulang, Refrain juga punya cerita yang sweet. Senafas dengan Ai, bercerita
tentang kisah persahabatan yang tulus dan cinta yang penuh perjuangan. Aku udah
baca bukunya, nonton filmnya, dan dengerin lagunya, kalau kamu?
Itu dia, 11 buku dari banyaknya buku yang sudah diterbitkan
Gagas Media. Harapan aku, semoga koleksi buku Gagas punyaku makin banyak dan
makin nambah, makin mengisi rak buku dengan label khusus GagasMedia. Ke depannya,
aku pengin bisa jadi bagian dari keluarga besar GagasMedia, Alhamdulillah kalau
jadi penulisnya, editornya, atau mungkin proofreader-nya. Ya, siapa yang tahu
takdir Tuhan kan? Hehe...
Semoga di umur Gagas Media yang kembar ini, 11, Gagas Media makin menebarkan virus positif untuk semua masyarakat Indonesia dalam membaca dan makin mewarnai dunia perbukuan dan literasi Indonesia. Makin banyak penulis-penulis hebat yang lahir dari buku terbitan Gagas Media, dan buku-bukunya makin banyak yang berkualitas dari banyak seginya—cover, penulisan, isi. Dan tentunya, makin banyak event keren yang diselenggarakan Gagas Media, baik online maupun offline. Yah, kabar gembiranya, aku senang bisa menjadi pembaca GagasMedia dan bergabung dengan para #GagasAddict lainnya. SELAMAT #11TANPABATAS GAGASMEDIA :*
No comments:
Post a Comment
Review di a, Greedy Bibliophile adalah pendapat suka-suka yang sifatnya subjektif dari si empunya blog. Aku berusaha jujur, karena barang siapa jujur sesungguhnya dia masih hidup.
Aku nggak pernah memaksa kamu untuk setuju dengan pendapatku sendiri. Jangan sebel, jangan kesel, kecuali kamu mau itu menjadi beban besar yang berat ditanggung.
Boleh komentar, boleh curhat, boleh baper, tapi jangan promosi jualan obat atau agen judi bola. Tulis dengan bahasa manusia yang sopan dan mudah dimengerti ya.
Terima kasih sudah berkunjung, semoga ada cerita yang bermanfaat, jangan lupa kuenya boleh dibawa. Asal tulisan aku jangan dicomot seenak udelmu.
tertanda,
yang punya cerita